Beranda | Artikel
Kepribadian Seorang Muslim (Ustadz Abu Yahya Badrusalam, Lc.)
Sabtu, 14 Oktober 2017

Bersama Pemateri :
Ustadz Abu Yahya Badrusalam

Ceramah agama Islam oleh: Ustadz Abu Yahya Badrusalam, Lc.

Ringkasan Ceramah: Kepribadian Seorang Muslim

Seorang Muslim mempunyai jiwa dan kepribadian yang luar biasa, karena seorang Muslim, jiwanya berasal dari cahaya dari Allah Subhanahu Wa Ta’ala. Kekuatan kepribadian seorang Muslim itu karena hubungannya dengan Allah yang sangat kuat, sehingga dia menimbulkan aqidah yang luar biasa. Kekuatan aqidah (keyakinan) dia dan betul-betul percayanya dia kepada Allah Subhanahu Wa Ta’ala itu yang membuat dia bagaikan karang yang ditempa ombak samudera, yang tak pernah bergeming menghadapi berbagai macam ujian dan cobaan.

Bagi seorang Muslim, Allah di hatinya segala-galanya. Bagi seorang Muslim, ridha Allah itulah tujuannya, sehingga ia tidak peduli dengan ridha manusia, apakah manusia akan ridha kepada dirinya atau tidak; yang dia pikirkan adalah bagaimana Allah ridha kepada dirinya.

Berbeda dengan orang yang tidak beriman kepada Allah, maka hatinya kosong. Orang yang tidak beriman kepada Allah, dia akan mudah putus asa, mudah lemah, mudah goyah menghadapi berbagai macam ujian dan cobaan dalam kehidupan dunia; tak ada kesabarannya. Maka dari itu betapa indahnya pembahasan tentang kepribadian seorang Muslim itu.

Sumber kepribadian seorang Muslim adalah keyakinan dia kepada Allah, ketakwaan kepada Allah Subhanahu Wa Ta’ala. Maka dari itulah, Allah Subhanahu Wa Ta’ala mengutus para rasul yang pertama kali mereka dakwahkan adalah kepada tauhidullah Jalla Wa ‘Ala. Allah berfirman:

“Dan sungguhnya Kami telah mengutus rasul pada tiap-tiap umat (untuk menyerukan): “Sembahlah Allah (saja), dan jauhilah thaghut itu,” …” (QS An-Nahl [16]: 36)

Download Ceramah Agama: Ustadz Abu Yahya Badrusalam – Kepribadian Seorang Muslim



Artikel asli: https://www.radiorodja.com/28249-kepribadian-seorang-muslim-ustadz-abu-yahya-badrusalam-lc/